8 Rekomendasi Buku Cryptocurrency

8 rekomendasi buku cryptocurrency

Semakin berkembangnya dunia cryptocurrency, semakin banyak pula orang yang tertarik mempelajarinya untuk mendapat keuntungan. Nilai cryptocurrency yang semakin berkembang setiap harinya pasti akan membuat banyak pihak tertarik untuk berinvestasi. Namun, ada baiknya untuk melakukan riset mendalam dan memahami dengan benar seluk beluk cryptocurrency bila Anda ingin melakukan investasi di bidang ini.

Dengan berkembangnya teknologi digital, ada banyak cara untuk mempelajari bidang ini secara gratis. Namun ada kalanya artikel di internet pun terasa kurang untuk benar-benar memahami cryptocurrency yang cukup kompleks. Ada banyak pertanyaan mengenai bidang ini yang mungkin tidak bisa terjawab dengan baik di internet sehingga Anda memerlukan sumber lain yang lebih lengkap dan memiliki informasi yang valid. Tentu saja, buku merupakan jawaban dari kebutuhan informasi tersebut! Berikut 8 rekomendasi buku mengenai cryptocurrency yang dapat Anda pelajari sebagai referensi.

Mastering Bitcoin: Unlock Digital Cryptocurrencies

Mastering Bitcoin: Unlock Digital Cryptocurrencies
Source: Google Book

Buku karangan Andreas M. Antonopoulos cocok untuk Anda yang merupakan seorang pemula di bidang investasi cryptocurrency. Buku ini akan membantu Anda mempelajari seluk beluk Bitcoin dan juga konsep dasar dari teknologi cryptocurrency sehingga Anda dapat memahami bagaimana bidang ini bekerja. Anda dapat mempelajari apa saja fungsi dari mata uang virtual ini serta bagaimana penggunaannya di dunia nyata. 

Blockchain Revolution: How the Technology Behind Bitcoin and Other Cryptocurrencies is Changing the World

Blockchain Revolution: How the Technology Behind Bitcoin and Other Cryptocurrencies is Changing the World
Source: Google Book

Buku satu ini merupakan karya dari pasangan ayah dan anak, yakni Don Tapscott dan Alex Tapscott. Kedua pakar yang merupakan pendiri dari Blockchain Research Institute, sebuah institusi independen yang melakukan riset di bidang teknologi blockchain dan pengaruhnya terhadap kehidupan sosial, membahas dengan lengkap mengenai pengaruh teknologi blockchain terhadap sistem global. Buku ini sangat tepat bila Anda ingin memahami cara kerja blockchain, memperluas pengetahuan mengenai banyak hal yang bisa didapat melalui internet, serta kegunaan blockchain dalam perluasan layanan keuangan dan pengamanan informasi identitas pribadi. Buku ini juga cocok untuk para pebisnis karena memberi gambaran bagaimana blockchain dapat dimanfaatkan untuk melakukan kontrak dan pengembangan Internet of Things (IoT).

Digital Gold: Bitcoin and the Inside Story of the Misfits and Millionaires Trying to Reinvent Money

Digital Gold: Bitcoin and the Inside Story of the Misfits and Millionaires Trying to Reinvent Money
Source: Google Book

Sebagai seorang jurnalis di The New York Times, Nathaniel Popper sudah terbiasa meliput berita mengenai sektor keuangan dan teknologi sehingga buku ini terbit sebagai hasil dari risetnya mengenai Bitcoin. Dalam bukunya yang berjudul Digital Gold ini ia menjelaskan sejarah Bitcoin, tentang sang pencipta bernama Satoshi Nakamoto yang misterius, hingga kisah biliuner pertama Bitcoin bernama Cameron dan Tyler Winklevoss. 

Seperti judulnya, buku ini menyajikan analisis penulis mengenai Bitcoin dan bagaimana perbandingannya terhadap emas. Popper berpendapat bahwa Bitcoin kini berpotensi menjadi standar global sebagai alat penyimpan nilai selain emas. 

Cryptoassets: The Innovative Investor’s Guide to Bitcoin and Beyond

Cryptoassets: The Innovative Investor’s Guide to Bitcoin and Beyond
Source : Tokopedia

Buku karya Chris Burniske dan Jack Tatar satu ini berfokus pada sudut pandang investor. Chris Burniske merupakan seorang investor keuangan di perusahaan modal yang berfokus pada cryptocurrency bernama Placeholder Capital. Sedangkan Jack Tatar merupakan seorang penulis yang banyak menulis mengenai dunia keuangan pribadi. Buku ini ditulis menggunakan sudut pandang dunia keuangan dan dilengkapi dari sisi teknologi. Buku ini banyak menjelaskan asal-mula Bitcoin dan perbedaannya dengan sistem blockchain lainnya. Buku keluaran tahun 2017 tersebut juga mencoba mendefinisikan cryptocurrency sebagai kelas aset. Bahkan ada bab khusus yang berisi kerangka penilaian untuk aset kripto. 

The Age of Cryptocurrency: How Bitcoin and the Blockchain are Challenging the Global Economic Order 

The Age of Cryptocurrency: How Bitcoin and the Blockchain are Challenging the Global Economic Order
Source: Amazon

Buku satu ini disebut-sebut sebagai buku pengantar yang baik untuk belajar cryptocurrency, terutama bagi Anda yang masih seorang pemula. Penulisnya yang bernama Paul Vigna dan Michael Casey adalah penulis yang bekerja di Wall Street Journal dan memiliki reputasi yang cemerlang di pasar keuangan global. Melalui tulisannya, mereka akan membantu Anda memahami perbedaan uang dan mata uang, dua istilah yang sering kali tertukar. Mereka  menjelaskan dalam bukunya dengan baik bagaimana uang dan mata uang dapat saling terhubung, beserta masalah yang ada di antara kedua hal itu. Dari masalah yang ada, Bitcoin dan cryptocurrency lainnya hadir sebagai solusi. 

Digital Cash: The Unknown History of the Anarchists, Utopians, and Technologist Who Created Cryptocurrency

Digital Cash: The Unknown History of the Anarchists, Utopians, and Technologist Who Created Cryptocurrency
Source: Amazon

Buku ini membahas evolusi Bitcoin sebagai aset kripto yang sangat cemerlang dibandingkan dengan aset lain. Dalam perjalanannya, aset kripto ini berhasil menduduki peringkat satu dalam market cap dan banyak digunakan sebagai alat transaksi di banyak bidang. Penulisninya, Brunton, menjelaskan sejarahnya dengan detail, menceritakan naik turunnya cryptocurrency dan perkembangan yang ada. Ia menjelaskan bagaimana teknologi dan politik saling terhubung dan menciptakan banyak inovasi yang melindungi privasi dari pemerintahan.

Bitcoin And The Power It Holds

Bitcoin And The Power It Holds
Source: Amazon

Buku yang ditulis oleh Jerry Ryder ini menjelaskan banyak hal mengenai cryptocurrency, diantaranya adalah Bitcoin sebagai pelopor. Ryder banyak menjelaskan tentang seluk-beluk Bitcoin hingga cara memulai investasi Bitcoin yang dapat menguntungkan. Anda akan banyak mempelajari serta menerapkan strategi terbaik saat melakukan trading mata cryptocurrency. Namun selain membahas trading, buku ini juga banyak membahas teknologi di balik cryptocurrency.

Bitcoin Billionaires: A True Story of Genius, Betrayal, and Redemption

Bitcoin Billionaires: A True Story of Genius, Betrayal, and Redemption
Source: Google Book

Kisah menarik tentang dua bersaudara Tyler dan Cameron Winklevoss yang menjadi biliuner pertama melalui Bitcoin akan dikupas lebih dalam di buku ini. Dijelaskan bahwa keduanya melewati perjalanan yang tidak mudah untuk menjadi sukses di bidang perdagangan cryptocurrency. Buku ini dapat menjadi motivasi yang baik bagi Anda yang masih pemula. Selain itu, perjalanan jatuh bangun Winklevoss bersaudara dapat menjadi sebuah acuan bagi Anda dalam mengetahui keuntungan dan resiko dari cryptocurrency

Selain rekomendasi buku di atas, tentu saja ada banyak sekali materi yang dapat Anda pelajari lagi sebelum memulai investasi. Misalnya video-video edukasi seperti Tokenomy Academy yang bisa Anda tonton di YouTube secara gratis. Bila sudah membaca beberapa atau semua buku di atas dan menonton video edukasi seperti Tokenomy Academy, Anda bisa langsung mempraktekan semua nilai-nilainya di platform investasi kripto yang terpercaya. Di Tokenomy, Anda dapat memulai kegiatan trading Anda dengan berlatih di akun demo sehingga tidak perlu takut merugi karena aset yang digunakan adalah aset virtual yang dapat ditop-up kapan saja. Anda juga bisa melakukan investasi deposito ataupun staking crypto di Tokenomy Earn bila Anda belum berani terjung langsung melakukan trading. Tunggu apa lagi? Segera mulai!

Anda mungkin juga menyukai

%d blogger menyukai ini: